Tito Vilanova dan Pep Guardiola disaat-saat sesi latihan. (Sumber Gambar: Barcablog.com) Sebagai didikan La Masia, Tito Vilanova dinilai mampu mempertahankan gaya bermain Barcelona sepeninggal Josep Guardiola. Teka-teki masa depan Pep Guardiola akhirnya sudah diketahui. Jumat (27/4), pelatih Barcelona ini mengumumkan tidak akan menukangi tim utama Barcelona untuk musim depan. Guardiola menolak memperpanjang kontrak dirinya yang habis akhir musim ini. Pep ( panggilan Pep Guardiola) ingin beristirahat setelah menangani Barcelona selama hampir empat tahun. "Empat tahun di Barcelona bak sebuah keabadian. Saya ingin Anda mengerti bahwa tidak mudah untuk mengambil putusan seperti ini. Saya butuh mengumpulkan energi dan saya akan melakukannya dengan beristirahat," ungkapnya. Guardiola akan tetap bertugas hingga kontraknya resmi berakhir 30 Juni nanti. Laga final Copa Del Rey melawan Athletic Bilbao (25/5) akan menjadi laga perpisahan bagi pelatih tersukses dalam sejarah
Kumpulan catatan, kliping, dan tulisan pribadi. Menjaga ingatan dalam rangkaian tulisan.